Cara Memperbaiki Camera Not Found ASUS Zenfone 5
Cara mengatasi camera not found pada ASUS Zenfone 5 - Pernahkah sobat mengalami error kamera pada Zenfone 5? Tepatnya camera not found / kamera tidak bisa digunakan. Masalah ini biasanya timbul setelah melakukan update system, setelah rooting dan selepas pasang cwm/twrp pada perangkat zenfone. Jadi kamera pada dasarnya bisa di buka namun hanya menampilkan layar blank hitam dan saat di coba swicth kamera depan muncul tulisan "no camera is found". Sudah coba di flash ulang juga tidak ada hasilnya, apalagi hanya wipe data/wipe cache. Nah maka dari itu kali ini saya kan share tentang tutorial bagaimana mengatasi dan memperbaiki atau fix error pada kamera zenfone.
Mengatasi Camera Not Found Pada Zenfone 5 |
Pada dasarnya adalah sama seperti proses flashing pada zenfone 5, hanya saja ada beberapa hal ang berbeda. Dari pada kelamaan langsung saja ke inti dari posting kali ini.
Pertama, pastikan SKU pada zenfone 5 sobat adalah versi WW. Kemudian siapkan bahan-bahan seperti dibawah ini :
- Komputer/PC/Laptop dan Zenfone 5 sobat pastinya
- Download file camera not found - ada di bawah post
- Kalau sudah extract hasil download tadi ke dalam folder baru
- Download firmware zenfone 5 versi WW-2.21.40.30 - link ada dibawah post
- Letakan firmware tersebut bersama folder yang tadi dibuat
- Pastikan HH sobat terinstall driver dan terdeteksi oleh adb - link download dibawah post
Oke, saya anggap semua bahan diatas sudah sobat siapkan. Sekarang tinggal eksekusi bahan tadi untuk memperbaiki problem camera nya :
fastboot flash fastboot fastboot.img - Tekan Enter pada keyboard
fastboot flash boot boot.img - Tekan Enter pada keyboard- Buka folder tadi, terus klik kanan pada bagian kosong pilih Open command window here
- Masuk ke droidboot. Caranya matikan zenfone 5, kemudian tekan tombol power dan volume atas (+) bersamaan sampe masuk ke menu droidboot
- Sambungkan zenfone 5 ke PC/Komputer/Laptop
- Kembali ke windows command prompt pada komputer. Ketikan 3 perintah dibawah ini :
fastboot flash fastboot fastboot.img - Tekan Enter pada keyboard
fastboot flash recovery recovery.img - Tekan Enter pada keyboard
- Sekarang ke zenfone. Masih di fastboot mode pilih Recovery
- Kalau sudah masuk recovery pilih Wipe Data lalu Wipe Cache
- Setelah selesai pilih Update from adb
- Kembali lagi ke command promt, ketikan :
adb sideload UL-ASUS_T00F-WW-2.21.40.30-user.zip [tekan enter pada keyboard]
- Tunggu sampai selesai. Oh iya, UL-ASUS_T00F-WW-2.21.40.30-user.zip merupakan nama file dari firmware yang di download pada bahan yang kita bahas sebelumnya diatas.
- Tunggu notifikasi updatenya sampai kembali ke Recovery mode
- Saya anggap selesai ya, Lalu pilih Reboot
- Ikuti saja prosesnya sampai masuk ke menu
- Kalau stuck di loading logo asus, pencet Power sampai mati, terus hidupkan lagi
Sekarang cek kameranya lagi dan taraaaaa camera zenfone 5 sobat sudah sembuh dari camera not found. Bisa selpi-selpi lagi deh :D Biar lebih keren hasil cameranya sobat bisa coba aplikasi camera milik Lenovo k900 Lenovo super camera yang bisa di download pada post Download Aplikasi Camera Terbaik Lenovo K900 Super Camera APK
Note :
Tutorial ditest pada versi firmware WW-2.21.40.30, untuk versi yang lain gagal
UPDATE!! Untuk masuk recovery pada Zenfone 5 Lollipop tekan Power Button + Volume atas
Update!!Apabila cara diatas gagal, coba gunakan cara dibawah :
- Gunakan fastboot.img + boot.img + recovery.img dari 2.21.40.30 (bisa ambil dari fw 2.21.40.30.zip atau download file 'camera not found' dibawah, versi img nya sama)
- adb sideload ke last kitkat "UL-ASUS_T00F-WW-2.22.40.54-user.zip". Tidak perlu download fw 2.21.40.30, pake last kitkat sudah work.
- Lalu ikuti step-stepnya seperti diatas
Nah sekian yang bisa saya bahas tentang tutorial bagaimana Cara Memperbaiki Camera Not Found pada ASUS Zenfone 5. Semoga sobat menikmati saat membaca artikel yang saya post seperti saya menikmati menulisnya. Jika artikel ini bermanfaat, silahkan sobat share atau berkomentar dengan feefback untuk support blog ini agar terus menulis artikel tentang seputar dunia teknologi khususnya smartphone android. Terimakasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat. dan selamat mencoba